Pengalaman Ikut Pelatihan Sertifikasi Digital Marketing

 Lima tahun berkutat di dunia marketing, dan empat tahun di antaranya menjadi praktisi dunia digital dan social media content, membuat saya saat ini tak puas dengan kompetensi yang saya miliki. Apalagi kini, semakin banyak yang juga menguasai kompetensi tersebut. Usianya pun banyak yang jauh lebih muda dari saya. Tentu, saya juga harus memiliki satu bukti yang memvalidasi kompetensi saya di dunia Digital Marketing dan juga content creative. Kalau dulu saat saya menjadi jurnalis selama kurang lebih 15 tahun, saya di bawah naungan media tempat saya bekerja, kini dunia digital marketing ternyata kita memerlukan satu sertifikasi yang terstandar di bawah Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). 

Oleh karenanya, akhirnya saya memberanikan diri untuk ikut dalam pembekalan sertifikasi digital. Kebetulan lembaga tempat saya bekerja memfasilitasi pembekalan sertifikasi digital ini melalui sebuah lembaga bernama Lembaga Sertifikasi Profesi Teknologi Digital, atau LSP TD. 

Lembaga Sertifikasi Profesi Teknologi Digital (LSP TD) mendapatkan lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) untuk melakukan proses sertifikasi di bidang teknologi dan informasi. Beberapa pelatihan yang disertifikasi di antaranya: 

1. Network, Infrastructure, IOT and Service
2. Software Development and Data Science
3. Multtimedia and Office
4. Project Management and Quality
5. Digital Marketing and IT Fundamental

 Kebetulan program yang saya ikuti adalah sertifikasi Digital Marketing. Kira-kira seperti ini poster dari iklan yang saya dapatkan dari human capital lembaga tempat saya bekerja. 



Proses pembekalan berlangsung selama dua hari, lalu sepekan setelahnya dilakukan asesmen langsung dengan asesor dari BNSP, yang akan menentukan kita lulus Sertifikasi Digital Marketing atau tidak. Selama pembekalan, dapat banyak wawasan dan insight dari mentor-mentor yang tersertifikasi juga. 

Nah, bagi teman-teman yang tertarik juga ikut sertifikasi, bisa langsung mengunjungi website dari LSP TD. 

Semoga lancar dan dimudahkan ya. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Usaha Menaikkan Berat Badan Secara Alami

Anak Istimewanya Ibu

Dua Versi Berbeda dalam Moon Lover Scarlet Heart Ryeo Episode 10 - 11